Lab. Mikrobiologi

SHAKER INCUBATOR merupakan gabungan antara dua alat, yaitu inkubator dan shaker. Fungsinya mencakup fungsi kedua alat tersebut, sehingga shaker incubator/ incubator shaker berfungsi sebagai alat untuk mengaduk suatu sampel yang memerlukan kecepatan dan temperatur konstan. Kelebihan dari shaker incubator yaitu mampu mempertahankan kondisi optimal dari sampel yang digunakan dalam eksperimen tersebut.

AUTOCLAVE (Hirayama) merupakan alat yang digunakan untuk sterilisasi alat atau bahan dengan menggunakan temperatur dan/atau uap tekanan tinggi. Termasuk alat gelas, media, reagen.

LAF


LAMINAR AIR FLOW (LAF) adalah alat laboratorium yang digunakan untuk mengalirkan udara bersih secara terus-menerus agar wilayah kerja terbebas dari debu, kotoran, spora dan partikel lain yang tidak diharapkan.

COLONY COUNTER adalah alat laboratorium yang berfungsi untuk menghitung jumlah koloni bakteri yang tumbuh setelah diinkubasi dalam media biakan. Alat ini membantu untuk menghitung koloni bakteri yang tumbuh pada preparat.

WATER BATH

WATER BATH adalah alat laboratorium berbentuk wadah yang digunakan untuk memanaskan dengan direndam pada air. Dalam water bath terdapat air yang memiliki suhu konsisten sesuai kebutuhan dalam waktu tertentu.

SHAKER (DLab) adalah salah satu alat laboratorium yang digunakan untuk mengaduk atau mencampur suatu larutan dengan larutan yang lain sehingga homogen dengan gerakan satu arah. Shaker berkerja dengan gerakan gemetar melingkar (dalam orbit atau porosnya) dalam kondisi tertentu sesuai dengan kebutuhan.

SHAKER